ABSTRACT PERAN MEDIA GAMBAR DALAM PENGUASAAN KOSAKATA ARAB
PERAN MEDIA GAMBAR DALAM PENGUASAAN
KOSAKATA ARAB (MUFRADAT) DI TK AN-NUR I, MAGUWOHARJO DEPOK SLEMAN D.I.YOGYAKRTA
By : ARIF MULYANTO NIM : 04420936-03,
Fakultas Tarbiyah UIN Sunan Kalijaga
Yogyakarta
Created : 2009-10-06, with
1 files
Keyword : Media Gambar, Penguasaan,
Kosakata Arab, Mufradat
ABSTRACT
Penelitian ini
bertujuan untuk mendeskripsikan tentang pelaksanaan proses pembelajaran bahasa
Arab dengan menggunakan media gambar yang bertujuan untuk penguasaan kosakata
Arab (mufradat) di TK An-Nur I Maguwoharjo Depok Sleman D.I.Yogyakarta. Hasil
penelitian ini diharapkan dapat dipergunakan sebagai bahan evaluasi oleh
berbagai pihak yang berkecimpung dalam dunia pembelajaran bahasa Arab dengan
mengunakan media gambar.
Penelitian ini
merupakan penelitian kualitatif dengan mengambil objek penelitian yaitu Peran
Media Gambar Dalam Penguasaan Kosakata Arab (Mufradat) di TK An-Nur I
Maguwoharjo Depok Sleman. Teknik analisis data yang dipakai adalah teknik
analisis data kualitatif yaitu upaya yang dilakukan dengan jalan bekerja dengan
data, mengorganisasikan data, memilah-milahnya menjadi satuan yang dapat
dikelola, mensintesiskan, mencari dan menemukan pola, menemukan apa yang
penting dan apa yang dipelajari.
Hasil
penelitian menunjukkan bahwa:
Pelaksanaan
pembelajaran bahasa Arab dengan menggunakan media gambar dalam meningkatkan
kemampuan penguasaan kosakata Arab (mufradat) siswa dilakukan dengan menerapkan
strategi pembelajaran yang bervariasi di setiap tahap pembelajaran, baik pada
tahap pra instruksional, tahap instruksional, maupun tahap evaluasi. Penggunaan media gambar
yang digunakan ternyata berpengarh dalam proses pembelajaran, itu dapat dilihat
sikap antusias siswa dalam mengikuti pelajaran.
Dari data yang diperoleh dapat diketahui bahwa
pembelajaran bahasa Arab dengan menggunakan media gambar dalam penguasaan
mufradat dapat berjalan dengan baik, akan tetapi jika dilihat dari hasil tes
maka diketahui bahwa tingkat kemampuan penguasaan siswa dengan menggunakan
media gambar masih dalam kategori cukup baik.
Faktor-faktor
yang berpengaruh terhadap penguasaan mufradat siswa dengan media gambar terdiri
dari faktor guru, faktor siswa, dan faktor media. Guru dapat menerapkan
strategi pembelajaran dengan baik apabila guru tersebut memiliki empat
kompetensi, yaitu; kompetensi personal, kompetensi sosial, kompetensi
profesional, dan kompetensi pedagogis. Perbedaan kemampuan, sikap, latar
belakang, dan jumlah siswa juga mempengaruhi guru dalam menerapkan strategi
pembelajaran. Sedangkan ketersediaan media, baik media sebagai alat maupun
media sebagai sumber juga dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan guru dalam
menerapkan srategi dalam pembelajaran.
Copyrights : Copyright (c) 2009 by Perpustakaan
Digital UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Verbatim copying and distribution of
this entire article is permitted by author in any medium, provided this notice
is preserved.
Casino Near Me - Mapyro
BalasHapusCasino Near Me: Casino Near Me | Nearby 수원 출장마사지 places to 남양주 출장안마 play slots, 경상남도 출장안마 blackjack, roulette, video poker. Close to the 춘천 출장샵 road communitykhabar to your favorite slots and table games, Casino Near Me